Keuntungan menggunakan sepeda, baik itu untuk tujuan kerja ataupun rekreasi, adalah mendapatkan kesehatan diri dan lingkungan yang lebih baik, mengurangi kemacetan lalulintas, meningkatkan taraf hidup dan ekonomi, dan masih banyak lagi.
Konsekuensi positif dari bersepeda sebagai moda transportasi yang sehat, atau murni sebagai aktivitas rekreasional, mencakup banyak aspek dari kehidupan kita. Termasuk di dalamnya adalah kelestarian lingkungan (berakibat pula kelestarian dari semua makhluk hidup di dalamnya) dan kesehatan dari individu yang bersepeda dikarenakan secara fisik mereka lebih aktif. Sistem transportasi yang kondusif terhadap kegiatan bersepeda akan mendapatkan banyak manfaat mulai dari berkurangnya kemacetan lalu lintas hingga peningkatan kualitas hidup yang bebas polusi. Keuntungan secara ekonomis baik terhadap individu maupun masyarakatnya dapat dilihat dari berkurangnya biaya kesehatan dan mengurangi ketergantungan akan kepemilikan kendaraan bermotor (berdampak pula pada berkurangnya biaya asuransi dan biaya perawatan kendaraan). Ada pula keuntungan ekonomis yang sulit diukur seperti peningkatan vitalitas ekonomi dari masyarakat yang menekankan pada mobilitas bersepeda. Masyarakat yang giat bersepeda akan menciptakan iklim sosial yang egaliter, yang memberikan banyak pilihan moda transportasi kepada semua penduduknya.
Manfaat Di Bidang Transportasi
Kalau kita teliti dengan obyektif sebenarnya jarak tempuh aktivitas kita sehari-hari cukup singkat untuk dilalui dengan bersepeda. Perjalanan pergi-pulang kantor dan rumah rata-rata hanya 20 menit saja.
Bersepeda dapat membantu mengurangi kemacetan jalan raya. Banyak jalan raya dipenuhi lalu lintas kendaraan yang lebih banyak dari daya tampungnya, mengakibatkan kemacetan luarbiasa, menghabiskan waktu dan energi, menebar polusi ke udara dan meningkatkan stress dari pengemudi. Bersepeda hanya membutuhkan ruang kecil per pengguna jalan yang signifikan sekali apabila dibandingkan dengan menggunakan kendaraan bermotor. Perbaikan jalan raya untuk mengakomodasi pengguna sepeda juga akan meningkatkan keselamatan pengguna kendaraan bermotor.
Manfaat Ekonomi
Bersepeda adalah bentuk transportasi yang terjangkau. Kita harus membayar cukup mahal untuk kepemilikan mobil dan biaya pemeliharaannya pun mengambil porsi yang besar dari pendapatan kita. Jika fasilitas yang aman disediakan untuk para penyepeda, akan banyak orang yang mau dan lebih sering menggunakan sepeda yang pada akhirnya menghemat biaya transportasi bulanan mereka. Ini berarti mereka akan mempunyai sisa uang untuk dapat digunakan memenuhi kebutuhan yang lain.
Motivasi
Kebanyakan orang sudah mengetahui manfaat dari aktivitas fisik yang dilakukan secara teratur. Bahkan dikatakan bahwa sedikitnya 30 menit berjalan kaki atau bersepeda tiap hari sudah cukup untuk meningkatkan tingkat energi dan mood kita, ditambah bonus turunnya berat badan, dan mengurangi resiko sebagai host of chronic afflictions and an early demise. Namun bagaimana mengupayakan supaya aktivitas fisik tersebut menjadi kebiasaan kita yang dapat kita lakukan secara kontinu? Mulailah dengan menentukan tujuan-tujuan yang masuk akal, buatlah secara gradual dan usahakan menjaga supaya aktivitas tersebut tetap menyenangkan. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat anda lakukan untuk menjadikan aktivitas fisik sebagai bagian dari rutinitas sehari-hari:
- Bersepeda sekali waktu untuk menggantikan rute perjalanan yang biasa anda lalui dengan mobil/motor.
- Carilah teman bersepeda atau ajak anggota keluarga untuk bersepeda santai setelah makan malam.
- Bersepeda lah dengan anak ke sekolahnya atau buatlah gerakan Hari Berjalan Kaki ke Sekolah
- Cobalah bersepeda mengelilingi tempat tinggal anda. Tentukan apakah lingkungan tersebut cocok untuk kegiatan bersepeda atau tidak
- Buatlah catatan aktivitas sehari-hari anda. Perkirakan jarak tempuh anda bersepeda dalam hari itu atau berapa menit yang anda gunakan untuk melakukan berbagai aktivitas fisik
- Bergabunglah dengan klub pesepeda atau bentuk sendiri klub bersepeda anda dengan jadwal kegiatan yang teratur. Dukungan sesama anggota klub atau pesepeda akan berdampak positif dan meningkatkan motivasi anda.
SAKIT PUNGGUNG, sakit punggung biasanya sering diakibatkan hasil secara langsung oleh kurangnya berolah raga. Dengan kurangnya berolah raga maka menyebabkan discs (piringan-piringan) pada tulang punggung tidak mendapatkan pasokan nourishment (nutrisi) secara optimum sehingga kemampuan dari piringan-piringan tadi menjadi berubah dan suatu saat dibebani dengan pekerjaan yang agak berat maka piringan-piringan tadi tidak sanggup dan menyebabkan nyeri. Dengan bersepeda akan dapat mengatasi masalah ini yaitu pertama, latihan fisik secara terus menerus yang akan membantu mengembalikan kemampuan discs berikut suplai “makanan” menjadi optimal kembali. Kedua, Otot besar pada punggung menjadi lebih kuat sehingga dapat membantu kerja tulang belakang. Jadi bersepeda juga dapat menstabilkan kinerja tulang punggung.
Analisa :Sangat banyak manfaat bersepeda bagi kita ,jadi jika tidak mau ketinggalan manfaat dari bersepeda .bersepedalah bersama keluarga atau kerabat itu akan membuat bersepeda lebih menyenangkan dari pada kita harus bersepeda sendirian.Dan belajarlah hidup sehat mulai dari sekarang.
0 komentar:
Posting Komentar